Friday, February 24, 2017

ExtJs | Membuat Tampilan Login Web Layaknya Aplikasi Desktop


Basic Code | Extjs merupakan salah satu dari sekian Framework Javascript yang sangat memikat hati saya. Selain dari segi tampilan, dengan framework ini kita juga dapat membuat desain Web yang berjalan diatas Web Browser layaknya Aplikasi Desktop seperti gambar Form Login diatas. 

Nah pada kesempatan kali ini saya akan menulis sedikit artikel sederhana untuk konsumsi pribadi dan sebenarnya bukan ditujukan kepada para Master dan Developer handal karna saya pribadi juga masih newbie serta masih perlu banyak belajar, nah melalui blog inilah artikel berikut saya jadikan sebagai arsip kecil saja yang sewaktu - waktu dapat saya buka kembali sebagai bahan pengingat apabila udah lupa. namun tidak menutup kemungkinan apabila ada beberapa sobat yang membutuhkan dengan senang hati saya persilahkan untuk kita sama-sama belajar. 

Baiklah kembali ke topik sebelumnya, dalam Membuat Tampilan Login Web Layaknya Aplikasi Desktop, yang dimana tampilannya saya ambil contoh dan hampir persis sama viewnya pada artikel yang pernah saya buat sebelumnya yaitu tentang : Cara Membuat Login Sederhana Pada Borland Delphi 7.

Sebelum membuat tampilan login layaknya aplikasi komputer desktop, adapun peralatan dan bahan yang harus dipersiapkan terlebih dahulu yaitu :
  1. Framework ExtJs
  2. Xampp, Wampp Server dan jenis web server lainnya,
  3. Web browser : Mozilla Firefox, Chrome dan kawan lainnya.
  4. Script Editor : Notepad++, Adobe Dreamweaver dll
Untuk mendownload peralatan dan bahan sperti diatas, jika belum punya silahkan menuju halaman : Pengenalan Framework ExtJS.

Setelah peralatan dan bahan pendukung seperti diatas sudah di download dan di install, langkah selanjutnya ialah tahap membuat. Tetapi sebelum itu buka dan jalankan aplikasi Xampp, Wampp Server atau dll terlebih dahulu. Namun untuk lebih mudah dan praktis diartikel ini penulis menggunakan Xampp saja.



Jika sudah berjalan selanjutnya, buka file Framework ExtJs yang telah di download sebelumnya, kemudian Extract folder dan File ExtJS pada folder drive penyimpanan komputer yang digunakan.


Langkah selanjutnya ialah dengan membuat folder "Login-Framework-ExtJS" pada foldel Xampp Control Panel yang belokasi di "C:\xampp\htdocs" berikut strukturnya.


Jika folder latihan " Login-Framework-ExtJS " telah siap selanjutnya ialah membuat folder baru dan diberinama " Ext ". pada folder inilah nantinya kita gunakan untuk menyalin dan menyimpan komponen serta file-file Framework ExtJS.


Nah selanjutnya Copy-Paste folder Resources dan file ext-all.js dari folder Framework Extjs yang telah di download sekaligus di extrak tadi ke folder EXT yang baru dibuat di lokasi : " C:\xampp\htdocs\Login-Framework-ExtJS\ext ".


Nah pada tahap ini telah selesai, selanjutnya ialah Tahap Pengkodingan. karena halaman ini sudah penuh artikel ini saya lanjutkan ke halaman berikutnya.





2 komentar: